INFODAERAH.COM, Kota Bekasi – Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh selaku Dirjen Dukcapil Kementerian Dalam Negeri melakukan kunjungan sekaligus pembinaan dan pengawasan (Binwas) ke Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Bekasi Rabu 19 Mei 2021. Kunjungan ini diterima oleh Kepala Dinas didampingi oleh Sekretaris Dinas, para Kepala Bidang dan Kepala Seksi/Kasubag di lingkungan Disdukcapil Kota Bekasi.
Dirjen Dukcapil sempat melihat kondisi pelayanan di lantai 1 serta kondisi ruang pelayanan di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil untuk kemudian diterima secara resmi di Aula Dinas Lantai 2. Kepala Dinas menyampaikan bahwa semua pelayanan adminduk sudah tersebar di 15 (lima belas) titik layanan, sehingga pelayanan yang ada Dinas hanya pelayanan berupa ganti foto/elemen data KTP, validasi data dan catatan pinggir catatan sipil. Selain itu juga disampaikan terkait pelayanan secara online melalui aplikasi e-open berbasis android yang dapat diakses oleh masyarakat.
BACA JUGA;
Dalam kunjungan ini Prof. Zudan memberikan pembinaan dan sosialisasi kepada seluruh pemangku jabatan Disdukcapil untuk dapat terus meningkatkan pelayanan adminduk kepada masyarakat. Pada kesempatan ini pula Bapak Dirjen menyampaikan apresiasi kepada Disdukcapil Kota Bekasi dimana pada tahun ke enam masa kepemimpinannya terus mengalami peningkatan yang signifikan. Berbagai terobosan (inovasi) yang telah dilakukan Kepala Dinas beserta jajarannya membawa perubahan yang sangat berarti dalam mewujudkan pelayanan yang berkualitas.