INFODAERAH.COM, KABUPATEN BEKASI – PT Fajar Surya Wisesa Tbk (FajarPaper), menyambut tahun baru 2024 dengan melakukan Giat Bersih Sungai di Daerah Aliran Sungai (DAS) Cikarang pada Jumat, 5 Januari 2024.
Kegiatan yang merupakan kolaborasi FajarPaper dengan Komunitas River Healing Base (REHAB) Cikarang ini melakukan penanaman pohon dan melepaskan bibit ikan Baung ke sungai.
Inisiasi ini merupakan komitmen FajarPaper dalam upaya mewujudkan lingkungan yang berkelanjutan melalui aksi nyata menjaga kebersihan sungai yang memiliki peran penting bagi ekosistem.
Baca berita :
Fajar Paper Terima Penghargaan Atas Sinergitas dan Dukungan kepada Koperasi
Rangkaian kegiatan Giat Bersih Sungai diawali dengan menanam pohon di pinggir DAS. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat daerah aliran sungai dan mengurangi risiko erosi tanah, serta meningkatkan kualitas air.
Giat Bersih Sungai dilanjutkan dengan melepaskan bibit ikan Baung ke sungai. Kegiatan melepaskan bibit ikan merupakan langkah yang tidak kalah penting untuk menjaga keberlangsungan ekosistem sungai.