INFODAERAH.COM, KOTA BEKASI -Pemerintah Kota Bekasi menyelenggarakan apel rutin di Plaza Pemkot Bekasi pada Senin (25/3/2024). Pejabat (Pj) Wali Kota Bekasi, R. Gani Muhamad mengukuhkan Pengurus Forum Anak Kota Bekasi.
Gani dan Yolla Kusuma Gani sebagai Bunda Forum Anak Kota Bekasi mengukuhkan Pengurus Forum Anak Kota Bekasi pada masa bhakti tahun 2024-2025, juga menyematkan tanda Foraksi untuk para anggota.
Gani mengungkapkan, Forum Anak Kota Bekasi berperan merangkul dan mendorong anak di Kota Bekasi ikut serta aktif dalam program pembangunan dan kegiatan positif. (ADV/HMS)