INFODAERAH.COM, Kota Bekasi – Memasuki masa Grand Opening, gerai Uniqlo Grand Metropolitan Mall bekerjasama dengan Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menegah (DISKOPUKM) Kota Bekasi memajang, produk-produk UMKM Kota Bekasi,
untuk di promosikan kepada para pengunjung.
Produk-produk UMKM unggulan yang sebelumnya telah di pilih dan di seleksi oleh tim Uniqlo,
di pajang tepatnya di corner/ruang bertajuk #BEKASINEIGBORHOOD sebagai bentuk dukungan Uniqlo kepada penggiat produk-produk lokal,
dan akan berganti produk lain-lainnya secara bergantian setiap 6 bulan sekali.
“Kami bekerjasama dengan DISKOPUKM sediakan #BEKASINEIGHBORHOOD corner di gerai Uniqlo Grand Metropolitan.
Di corner tersebut di pajang produk-produk unggulan UMKM sebagai bentuk dukungan kepada penggiat produk-produk lokal,
untuk meningkatkan daya tarik pengunjung agar cinta dan bangga kepada produk-produk buatan asli warga Indonesia khsusnya Kota Bekasi.” Ujar Alan Moris Marpaung, Store Manager Uniqlo Grand Metropolitan.