INFODAERAH.COM, LEBAK, – Pj. Bupati Lebak Iwan Kurniawan didampingi Forkopimda, Sekretaris Daerah mengikuti ritual Seba Baduy yang digelar di Pendopo Kabupaten Lebak pada Jumat, 17 Mei 2024. Ritual diikuti oleh sebanyak 1.500 warga Baduy dan di hadiri oleh Direktur Event Daerah Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Deputi Menteri Sekretaris Negara, Danrem 064/MY, serta Bupati Lebak Periode 2014-2024 Iti Octavia Jayabaya.
Seba merupakan upacara tradisional yang biasa dilakukan oleh masyarakat baduy yang artinya persembahan hasil panen kepada pemerintah setempat sebagai ungkapan rasa syukur yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya dan silaturahmi antara masyarakat suku baduy dengan pemerintah.
Baca berita: Pj. Bupati Lebak Terima Hasil Keputusan DPRD tentang LKPj Bupati Lebak Tahun Anggaran 2023
Pj. Bupati dalam sambutannya mengatakan bahwa tradisi Seba Baduy harus dilestarikan karena mengandung makna untuk memperkuat persatuan antara masyarakat dan pemerintahnya. Iwan mengajak seluruh masyarakat untuk melindungi dan menjaga alam agar pembangunan dapat harmonis dengan lingkungan. Seba Baduy dijadikan momentum untuk selalu ingat bahwa pembangunan tetap bisa dilaksanakan tampa melupan budaya leluhur.
“Seba Baduy menjadi refleksi bahwa”
Dalam kesempatan tersebut Iwan juga berterima kasih serta mengapresiasi seluruh stakeholder atas kerja sama yang terjalin dalam Pelaksanaan kegiatan ini.